Dongeng Pak Doblang Lengkap Dengan Gambar

Selamat Datang di Situs Ceritain Bergambar. pada kesempatan yang berbahagia ini saya mau berbagi cerita Dongeng atau Kisah Pak Doblang yang dilengkapi dengan gambar agar lebih enak untuk dibacanya.

Biar tidak kelamaan, yuk langsung saja kita baca bersama.

Kisah Pak Doblang


Dongeng Pak Doblang Lengkap Dengan Gambar

Di suatu kota hidup seorang bapak yang bekerja sebagai pembuat kue yang bernama Pak Doblang. Setiap kue yang dia buat rasanya sangat enak.

Suatu hari saat ia sedang membuat kue, datanglah saudaranya dari desa yang membawa oleh-oleh buah Strawberry. Pak Doblang merasa sangat senang akan kehadiran saudaranya itu karena sudah membawakan oleh-oleh buah stroberi.

Dalam hati sudah berkata, "strawberry ini akan aku buat menjadi kue dan selai yang sangat lezat".

Dongeng Pak Doblang Lengkap Dengan Gambar

Di sisi lain di balik jendela pak doblang melihat seorang ibu bersama 5 orang anaknya. Anaknya sedang menangis karena tidak semua anaknya kebagian makan buah strawberry.

Si Ibu itu tidak tahu harus bagaimana lagi mendiamkan anaknya yang sedang menangis itu karena si ibu tidak memiliki uang untuk membeli buah strawberry.

Pak Doblang yang melihat kejadian itu hanya diam saja, bahkan tidak mau memberikan strawberry yang ia punya. Padahal pak doblang punya satu karung buah strawberry.

Pak Doblang justru mengabaikan mereka dan terus melanjutkan bikin kue hingga larut malam.

Karena terlalu capek membuat kue, pak doblang tertidur dan lupa memasukkan buah strawberry ke dalam lemari es.

Pada Keesokan harinya setengah karung buah strawberry milik pak doblang busuk dan berjamur.

Dia merasa sedih buah strawberrynya ada yang busuk dan berjamur, lalu membuangnya.

Tak ingin hal itu terjadi lagi, Pak Doblang mengolah semua sisa strawberry untuk dijadikan selai strawberry.

Memang pak doblang itu seorang yang pandai dalam membuat kue dan selai. Maka tak heran jika ia terkenal dalam menciptakan kue yang rasanya sangat enak dan lezat.

Setelah selesai membuat selai strawberry, datanglah tamu yang tidak lain adalah temannya yang sama-sama berprofesi sebagai penjual kue yang bernama Pak Bagong.

Dongeng Pak Doblang Lengkap Dengan Gambar

Mereka saling mengobrol dan bercerita. Pak Bagong bercerita bahwa ia baru saja selesai belanja dari pasar, tapi ada bahan baku membuat kue yang tidak ia dapatkan di pasar yaitu selai strawberry.

Ketika pak bagong bercerita seperti itu, Pak Doblang justru diam dan berkata dalam hati, "aku punya banyak selai strawberry yang rasanya sangat lezat untuk dijadikan bahan untuk membuat kue, tapi jika aku memberikannya ke pak Bagong nanti jualan kue dia semakin laris dan aku kalah saing".

Akhirnya Pak Doblang hanya diam dan tidak mau memberikan selai strawberry yang ia miliki.

Tidak lama kemudian Pak Bagong pun pulang tanpa membawa selai strawberry.

Hari pun sudah semakin gelap, ini saatnya pak doblang beristirahat. Saat ingin tidur, pak Doblang lupa menutup jendela rumahnya dan langsung tidur saja.

Karena terlalu pulas tidurnya, ia tidak sadar ada dua ekor kucing yang masuk ke dalam rumahnya lewat jendela.

Dua ekor kucing itu sedang berkelahi berebut makanan di dalam rumah pak doblang, akibatnya salah satu diantara kucing itu ada yang menjatuhkan botol tempat menyimpan selai strawberry yang baru saja ia buat.

Akhirnya semua selai strawberry buatan pak Doblang tumpah berceceran kemana-mana.

Keesokan paginya ketika pak Doblang ingin ke dapur melihat selai buatannya tumpah semua dan hanya bisa pakai sedikit saja. Pak Doblang merasa sangat sedih akan kejadian itu.

Di sisi lain, hati Pak Doblang langsung terpukul atas kejadian itu, akibat sifat pelitnya itu justru malah sangat merugikan bagi dirinya.

Setelah ia sadar bahwa sifat pelit tidak bagus untuk dirinya dan orang lain, ia langsung memberikan sisa buah strawberry yang masih bagus untuk tetangganya. Si ibu itu sangat berterima kasih kepada Pak Doblang, sebab anaknya tidak lagi rewel meminta buah strawberry.

Dongeng Pak Doblang Lengkap Dengan Gambar

Tidak hanya buah yang dikasih ke tetangganya, Pak Doblang juga memberikan kue strawberry yang rasanya sangat lezat.

Setelah melihat anak-anak yang lahap memakan kue buatannya, hati pak doblang merasa sangat senang.

Setelah berkunjung ke rumah ibu dengan 5 orang anak itu, pak doblang melanjutkan perjalanannya menuju rumah pak bagong.

Ia mampir ke rumah pak bagong sambil membawakan selai strawberry untuk pak bagong.

Pak Bagong pun langsung bergegas membuat kue dengan bahan baku selai strawberry dari pak doblang.

Di situ pak Doblang tidak lagi merasa tersaingi dengan pak bagong, justru ia merasa sangat senang selai yang ia buat bisa bermanfaat untuk orang lain.

Sekarang Pak Doblang semakin akrab dengan warga sekitar dan ia menjadi seorang pembuat kue yang terkenal akan kebaikannya dan kue buatannya sangat lezat.

Selesai.

Dari Kisah Pak Doblang ini ada pelajaran yang bisa kita ambil, Jadilah manusia yanh baik hati dan jangan pelit untuk berbagi ke sesama. Sifat pelit merupakan sifat yang buruk untuk diri sendiri dan juga orang lain.

Akhir kata saya ucapkan terima kasih sudah berkunjung ke sini dan sudah membaca kisah pak doblang di situs ini. Sampai bertemu kembali di cerita bergambar selanjutnya.
Putri Andina Membahagiakan orang lain melalui tulisan jadi pekerjaan menyenangkan bagi saya

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel